Tuesday, May 31, 2016

Review Singkat Miniseri Korea Lunch Box : Surat yang Lezat



K-Food Fair 2015 yang diadakan di Mall Kota Kasablanka Jakarta pada tanggal 16 - 18 Oktober tahun lalu adalah ajang untuk mengenalkan kuliner Korea  yang Halal serta meningkatkan kerjasama perdagangan antara Korea Selatan dan Indonesia. Sebelum digelarnya acara K-Food Fair 2015, Kementrian Pangan dan salah satu perusahaan di Korea Selatan mensponsori  pembuatan sebuah drama miniseri dengan tujuan untuk mempromosikan acara K-Food Fair 2015. Judul miniseri tersebut adalah Lunch Box : Surat yang Lezat. Dan pastinya, pemeran utamanya adalah wanita asal Indonesia yakni Amelia Tantono.

Thursday, May 26, 2016

Minuman Dengan Bubuk Matcha Dan Manfaatnya Bagi Tubuh



Ada yang pernah mendengar Matcha? Saya sendiri sebelumnya juga asing dengan istilah yang satu ini. Istilah Matcha pertama kali saya ketahui ketika berkunjung ke salah satu minimarket dan berencana membeli sebuah minuman dingin untuk pelepas dahaga. Disitulah saya menemukan minuman berlabel Matcha Latte yang berarti campuran susu dan Matcha. Berhubung biasanya saya selalu membeli minuman teh apapun mereknya daripada minuman lain baik entah itu soda, jus buah, susu, ion, kopi maupun minuman berenergi -  namun setelah membaca keterangan di label botol minuman yang menyebutkan bahwa Matcha juga berasal dari teh hijau, akhirnya saya memutuskan untuk mencobanya. Dan semenjak itu, akhirnya demen juga saya dengan minuman susu Matcha. Alhasil saya sekarang menjadi sering mengalami dilema apabila ingin membeli sebuah minuman apakah memilih susu Matcha maupun teh baik biasa, campuran maupun teh hijau. Meskipun sama - sama berasal dari daun teh hijau, minuman susu Matcha cenderung harganya lebih mahal daripada sebotol teh hijau. Dikarenakan setelah saya browsing kesana - kesini, banyak yang menyebutkan manfaat Matcha lebih besar bagi tubuh daripada sebuah minuman teh hijau biasa. 

Wednesday, May 25, 2016

Review Film Strobe Edge : Berdiam Diri Tak Akan Pernah Menyelesaikan Masalah

Bagaimana jika berteman dengan seseorang yang kita cintai namun dia sudah mempunyai pacar? Bagaimana rasanya jika seseorang yang kita cintai itu menaruh perasaan terhadap kita namun kenyataan dia sudah ada yang memiliki? Bagaimana rasanya dicintai seseorang tapi kita tidak mencintainya? Bagaimana rasanya mempunyai dilema antara menerima cinta dari orang lain namun akan menyakiti seseorang atau memilih diri sendiri yang tersakiti demi menjaga persahabatan orang lain? Strobe Edge, salah satu drama yang memenceritakan kisah cinta pada usia - usia remaja, dimana saat itu baik siswa maupun siswi sekolahan selalu saja menemui pilihan - pilihan yang bimbang dan labil ketika dirundung dengan gejolak asmara dan tahap penggalian arti cinta yang sedang berkecamuk dan dalam fase yang berapi - apinya.

Tuesday, May 24, 2016

Review Film Eve In Love : Satu Tempat Untuk Beragam Kisah


Terlalu sering dan biasa melihat film yang menyuguhkan sebuah kisah cinta? Bosan dan kurang ramai disuguhi hanya sebuah kisah cinta dalam sebuah cerita pada satu alur film? Oke, kalau kalian merasa begitu, berarti kalian tepat membaca ulasan film yang akan aku kupas singkat di bawah ini. Ibaratnya kalian pernah kan membeli sebungkus kopi. Sebagian mungkin memilih netral sebungkus kopi murni tanpa campuran apapun, sebagian lagi lebih suka dengan bungkus kopi yang ada tulisannya 3 in 1 ( kopi, gula, crimmer maupun susu ) Eve in Love, salah satu film drama tema percintaan yang mempunyai lebih dari satu plot, alias satu film berisi lebih dari satu kisah yang berhubungan dengan cinta, dan kesemuanya tanpa sengaja ada saling keterkaitan dan kesemuanya itu pula berakhir dengan ending di satu tempat yang sama, yah setidaknya kalian melihat satu film dengan paket cerita lengkap layaknya kopi 3 in 1.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...