Bingung mencari Smartphone
berkualitas buatan dalam negeri? Memang merek dalam negeri bisa dikatakan sudah
menjamur seperti Evercoss, Advan, IMO, Axioo, Nexian, Himax dan lain
sebagainya. Namun kebanyakan produknya biasanya pesan dan rebranding dari
negeri tirai bambu. Oleh karena itu, meski mempunyai merek lokal, namun bagian
dalam smartphone itu tetap tertulis made in China. Nah, akhir 2014 yang lalu
salah merek lokal Evercoss sudah mendirikan pabriknya sendiri yang berlokasi di
kawasan Semarang. Dari situ, lahir sebuah smartphone yang murni dirakit di
dalam negeri oleh anak bangsa kita sendiri. Seri smartphone itu dinamai A7E.
Huruf E yang berada di akhiran angka serinya diartikan England. Karena dirakit
di Indonesia, maka pada bagian dalam smartphone ini sudah tertulis buatan
Indonesia, bukan lagi made in China.